Selasa, 18 Juni 2013

Jejaring Sosial Terbaru MyHeppi

Jejaring Sosial Terbaru MyHeppi

Selamat siang sahabat semuanya kita masih bertemu lagi dengan mengupdate postingan ini berjudul Jejaring Sosial Terbaru MyHeppi. Wah pasti sebahagian masih belum tahu kan apa itu MyHeppi ? justru itu saya ingin berbagi informasi teknologi serta aplikasi sesuai judul besar dari blog ini.Sebenarnya saya sudah lama ingin share tulisan ini tapi karena waktu itu blog masih banyak yang galau dan belum seperti ini keadaan blog saya, jadi mulai dari sekarang ini blog harus benar-benar fokus dikembangkan lagi. Ok kita kembali memembahas mengenai MyHeppi merupakan jejaring sosial versi malaysia yang berbasis islami sebab disana TOS atau Terms Of Service atau peraturan pada halaman tersebut sangat ketat sekali. Terutama pada aktifitas kita selama di jejaring sosial myheppi tersebut. MyHeppi ini hampir mirip dengan facebook karena ada layanan update status,berbagi,komentar,like,dan chating serta video ceramah streaming, melink kan video youtube dan radio online 24 jam.

Sebelum mendaftar MyHeppi kita harus mematuhi TOS yang berlaku
Adapupn TOS nya sebagai berikut :
  • Dalam mengupload foto profil atau pun album foto tidak dibenarkan buka aurat, jika ada maka crewal nya MyHeppi langsung otomatis delete akun tersebut karena pihak ketiga melaporkannya. Jadi kita harus patuhi aturan ini. Kalau dipikir-pikir memang benar sekali buat apa buka aurat yang dilihat seluruh dunia. berapakah dosa kita perhari ?
  • Selama kita beraktiftas dihalaman myheppi kita tidak dibenarkan membuat grup anti antian segala dan jika ada seperti demikian maka akun langsung di delete.
  • Kita tidak dibenarkan berkata-kata jorok atau berkata-kata tidak penting dihalaman tersebut disana hanya mempunyai misi untuk saling berbagi informasi sesama muslim dan berbagi informasi mengenai hal sehari-hari kita sesuai ajaran islam. 
  • Jejaring sosial tersebut berbasis islami namun tidak tertutup kemungkinan yang non islam juga ikut bergabung asalkan bisa mematuhi aturan yaitu sopan dan tidak berbuat ulah. Untuk masalah foto profil bagi yang non muslim buat identitasnya agama non muslim di kronologi.
  • Myheppi juga disediakan forum atau  membuat sebuah grup untuk berbagi informasi, dagang dan segala macamnya sesuai aturan yang berlaku.
Nah itu sedikit mengenai informasi Jejaring sosial MyHeppi ini. Untuk cara pendaftaran silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini :
  • Silahkan buka alamat ini http://www.myheppi.com/ ini untuk berbasis web dan untuk handphone/mobile silahkan klik http://www.myheppi.com/mobile/
  • Pilih click Here Register.
  • Isikan data-datanya semua  dengan lengkap seperti gambar dibawah
 Jejaring Sosial Terbaru MyHeppi
  • Setelah semuanya selesai langsung cek email dan konfirmasi setelah itu langsung login memasukan alamat email yang telah terdaftar pada myheppi dan passwordnya.
  • Silahkan otak atik halaman tersebut sebab halamannya hampir mirip dengan facebook dan g+.
  • Selamat menikmati jejaring sosial versi islami ini.


Keuntungan bergabung disana :

  • Bisa berbagi ilmu agama islam bersama saudara/i kita disana.
  • Bagi para blogger bisa saling share alamat urlnya tapi tidak dibenarkan url yang P**NO!!
  • Bagi kita yang belum terlalu memahami ajaran islam kita bisa saling bertanya jawab disana.

Kronologi MyHeppi Saya :

Jejaring Sosial Terbaru MyHeppi

 

Ok sahabat itu sedikit ulasan mengenai MyHeppi ini. Saya bergabung MyHeppi sekitar bulan februari 2013 kamarin. Silahkan add saya http://www.myheppi.com/Pi_BlockAllSicutThenPaste/. Terimakasih telah berkunjung ke blog ini semoga bermanfa'at tulisan saya ini. Silahkan tinjau terus update postinga saya setiap hari ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar